Pihak berwenang melakukan penyelidikan mengenai bagaimana mungkin seorang anak perempuan berusia 12 tahun hamil saat berada dalam pemeliharaan negara. Pemerintah Negara Bagian Victoria, Australia, tidak dapat memastikan berita mengenai anak perempuan itu, yang sekarang berusia 13 tahun, yang berada dalam pemeliharaan Departemen Pelayanan Kemanusiaan saat mengandung, tetapi menyebutkan bahwa pihaknya sedang menyelidikinya. "Saya tidak dapat membicarakan sejarah hubungan sebelumnya dalam kasus ini, karena dapat mengungkapkan identias anak itu dan kami ingin bertindak untuk kebaikan anak tersebut," kata Menteri Pelayanan Masyarakat Mary Wooldridge, Rabu (13/4/2011). Wooldridge mengatakan, anak perempuan itu saat ini tinggal dengan keluarganya dan bayinya, yang baru dilahirkan. "Ada keluarga yang mendukung ibu muda itu agar dapat bertindak efektif dalam menjalankan perannya sebagai orangtua. Namun, hal tersebut tentu sangat sulit bagi siapa pun yang berusia 13 tahun dan mencoba untuk mengatasi berbagai tantangan sebagai ibu," katanya kepada radio ABC. Perdana Menteri Negara Bagian Victoria Ted Baillieu mengatakan, semua dukungan, yang dibutuhkan, akan diberikan kepada ibu muda itu, yang tampaknya hamil saat tinggal di pusat penampungan, yang didirikan kelompok pelayanan masyarakat. "Ada kegagalan dalam sistem, dan pertanyaannya sekarang adalah apakah tanggapan yang diberikan tepat," katanya. Pada awal tahun ini, dua penjaga di Victoria mundur karena meninggalkan seorang anak laki-laki berusia sembilan tahun di taman pada malam hari selama dua jam. "Terdapat banyak kasus menunjukkan kegagalan sistem, tetapi saya tidak hanya akan menggunakan dua kasus itu, yang sudah diketahui umum. Namun bila ada kegagalan sistematis, itu harus diperbaiki," kata Baillieu. Sumber : http://mintabuka.com/showthread.php?tid=1266 |
Mau booking tiket pesawat sekaligus menjadi agen penjualan tiket pesawat secara online, murah, mudah, dan cepat? KLIK DISINI untuk mendapatkan informasi selengkapnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar